Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik

FISIP UPNVJ – Sehubungan dengan kunjungan delegasi Kazakh Ablai Khan University of International Relations and World Languages (Ablai Khan University) pada Selasa 27 September 2022, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) telah mengadakan kegiatan seminar dengan pihak Ablai Khan University dan Kedutaan Besar (Kedubes) Kazakhstan untuk Indonesia.

Hadir dalam pertemuan tersebut delegasi Ablai Khan University Mrs. Tatyana Seryozhkina, Vice Rector for Youth Policy; Mrs. Madina Akhmatova, Director of the Center for International Scientific Programs; dan Mrs. Tangsholpan Abdigappar, Head of International Office. Turut hadir perwakilan Kedubes Kazakhstan Mr. Kazbek Bokebayev, Counsellor, Embassy of the Republic of Kazakhstan;dan Mr. Bauyrzhan Zhaparov, Head of Economic Section, Embassy of the Republic of Kazakhstan yang mewakili Mr. H.E. Daniyar Sarekenov selaku Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia.

Pertemuan dibuka oleh Dr. Bambang Susanto, MA. selaku Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) UPNVJ yang menyampaikan sambutan pengantar mengenai kerja sama UPNVJ – Ablai Khan University. Beliau turut menyampaikan harapannya mengenai peluang penjajakan serta implementasi-implementasi program kedepannya antara UPNVJ dan Ablai Khan University seperti pertukaran mahasiswa, pertukaran budaya, webinar dan kegiatan lainnya. Dr. Bambang Susanto, MA. berharap agar kiranya pembukaan Kazakhstan Corner di UPNVJ dapat menjadi langkah awal baik dalam bidang ekonomi, sosial, dan politik.

Sambutan juga disampaikan oleh Bapak Dr. R. Dudy Heryadi, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UPNVJ mewakili Ibu Prof. Dr. Erna Hernawati, Ak., CPMA., CA. selaku Rektor. Disampaikan harapan Rektor UPNVJ dalam membuka peluang penjajakan kerja sama lainnya antar kedua universitas di tingkat internasional.

Kegiatan seminar dilaksanakan dengan dua sesi presentasi materi. Sesi presentasi pertama dipaparkan oleh Mr. Kazbek Bokebayev, Counsellor, Embassy of the Republic of Kazakhstan. Beliau memaparkan hal-hal terkait Kazakhstan seperti letak geografis, teritori, kebudayaan, penduduk, bahasa, hingga konstitusional negara Kazakhstan serta hubungan kerja sama Kazakhstan dengan Indonesia.

Pemaparan materi berikutnya membahas Intercultural Communication as The Main Factor of International Cooperation yang dibawakan oleh Mrs. Madina Akhmatova selaku Director of the Center for International Scientific Programs Ablai Khan University. Melalui materi yang dibawakan, dijelaskan bahwa kolaborasi di bidang ilmu pengetahuan dan kebudayaan merupakan sebuah implementasi kerja sama internasional yang sangat bermanfaat dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. (Sumber: Kantor Urusan Internasional UPNVJ)

× Hubungi Kami