FISIP UPNVJ – Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) menyelenggarakan acara seminar yang bertempat di Laboratorium Televisi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP). Acara ini dilaksanakan pada Rabu, 18 Mei 2022 secara hybrid dengan turut dihadiri oleh mahasiswa dan alumni Hubungan Internasional (HI) UPNVJ secara daring melalui platform Zoom Meeting. Melalui acara ini, diharapkan para mahasiswa UPNVJ akan lebih siap untuk memasuki lingkungan kerja pada sektor BUMN setelah para mahasiswa menyelesaikan studinya di Program Studi Hubungan Internasional, FISIP, UPNVJ.
Acara ini dibuka dengan sambutan dari Dr. R. Dudy Heryadi selaku Dekan FISIP UPNVJ dan Christopher Ratno Nugroho selaku Perwakilan Alumni HI FISIP UPNVJ dari angkatan 2004, yang saat ini berkarir sebagai asisten manajer untuk riset dan pengembangan Bank BCA. Selanjutnya, sesi acara diteruskan oleh pemberian cenderamata yang diserahkan oleh Dr. R. Dudy Heryadi kepada kedua pembicara, Rini Widiastuti selaku Vice President of Organization Capability dan Nurdin Tri Wibowo selaku Manager of Manpower Planning PT Pertamina (Persero). Kemudian, acara dilanjutkan kembali dengan pemaparan materi oleh kedua pembicara yang memaparkan materi tentang “Strategi Menembus Pasar Kerja Sektor BUMN (PT Pertamina)”.
Ibu Rini menggambarkan secara komprehensif perkembangan korporasi PT Pertamina (Persero) dari sektor hulu hingga ke sektor hilir. “Kawan-kawan mahasiswa tidak perlu ragu, jika ingin melamar pekerjaan di salah satu perusahaan kami, mereka adalah bagian dari Pertamina Group,” tegas Rini untuk meyakinkan bahwa ratusan anak perusahaan PT Pertamina (Persero) telah terintegrasi dengan berbagai pengalaman dan latar belakang bisnis mereka.
Sementara itu, Bapak Nurdin memaparkan lebih rinci terkait dengan mekanisme rekrutmen PT Pertamina (Persero), serta beberapa kanal yang secara resmi digunakan oleh perusahaan untuk mengakuisi talenta terbaik untuk kebutuhan perusahaan. “Selain berbasis digital, rekrutmen kandidat terbaik juga dilakukan melalui beberapa institusi pendidikan di daerah, seperti beberapa politeknik kejuruan yang memang bidangnya sangat dibutuhkan di lapangan,” terang Nurdin. Hal ini merupakan komitmen Pertamina untuk memberikan kesempatan kepada putra-putri terbaik di daerah dimana kegiatan operasional perusahaan dilakukan.
Sesi pemaparan materi kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab oleh para peserta seminar.
Andi Kurniawan, Ketua Program Studi Hubungan Internasional FISIP UPNVJ, mengatakan bahwa Pertamina merupakan salah satu korporasi negara yang memiliki peran strategis dalam pembangunan nasional. “Di banyak negara, perusahaan migas nasional menjadi salah satu leading actor dalam kerjasama bisnis dan perdagangan internasional,” ujar Andi. Untuk itu, peran ini harus diperkuat dengan partisipasi para lulusan hubungan internasional yang memiliki pengetahuan dan kompetensi krusial di berbagai bidang strategis terkait dengan ekonomi politik global.
Acara seminar ini berlangsung selama 2 jam 12 menit secara interaktif dan informatif. Semua pertanyaan yang diajukan oleh para peserta pada sesi tanya jawab pun telah terjawab dengan baik oleh kedua pembicara. Untuk kedepannya, kami berharap acara ini dapat memperkuat relasi UPNVJ dan PT Pertamina dalam hal akademik dengan sejumlah program beasiswa yang dimiliki PT Pertamina serta SDM-nya yang akan mendukung kesuksesan para mahasiswa dan alumni UPNVJ.