FISIP UPNVJ – Dalam rangka perkembangan Ilmu pengetahuan dan Teknologi pada masa sekarang ini, karakter Bela Negara belum optimal terbentuk didalam diri generasi muda saat ini. Oleh karena itu, mahasiswa tidak boleh pasif dan harus berani keluar dari zona nyaman mereka sehingga perlu dibekali dengan berbagai keahlian seperti keahlian dalam bidang organisasi, manajemen dan kepemimpinan dengan berlandaskan nilai Bela Negara melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Bela Negara. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 19-20 November 2022 bertempat di Serua Green Village.

Bela negara adalah suatu konsep yang dibangun untuk menumbuhkan dan mempertahankan jiwa nasionalisme dan patriotisme di dalam setiap individu. Nasionalisme didefinisikan sebagai kecintaan dan kesadaran berbangsa dan bernegara dari setiap individu. Nasionalisme merupakan  paham yang tumbuh berdasarkan kesamaan dan kesetaraan akan nasib dan kepentingan terhadap bangsa yang merdeka, berdaulat, demokratis, dan maju guna memelihara dan mempertahankan identitas, persatuan, kekuatan, dan kemakmuran negara. Sementara patriotisme merupakan jiwa kepahlawanan yang tertanam didalam individu yang mengindikasikan sebagai kerelaan berkorban demi kejayaan dan kemajuan bangsa dan negara. Patriotisme juga merupakan perilaku yang mencerminkan jiwa yang penuh semangat untuk mencapai kemajuan, kejayaan, kemakmuran dan kejayaan bangsa dan negara.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Pengurus Pusat Kajian Bela Negara UPN Veteran Jakarta. Para peserta yang hadir pada acara ini merupakan mahasiswa. Para peserta kegiatan ini diberi materi seperti Wawasan Kebangsaan, Sejarah UPNVJ, serta bagaimana implementasi nilai dasar bela negara dalam organisasi mahasiswa. Peserta juga diberikan bekal berupa cara baris berbaris dan cara membuat produksi film.

× Hubungi Kami