Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik

Kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh UPN “Veteran” Jakarta ini memasuki tahun kedua penyelenggaraan. Pada Kaleidoskop kali ini diadakan pada Rabu, 11 Januari 2023 di Auditorium Bhinneka Tunggal Ika UPNVJ lantai 4 dan dibuka dengan sambutan dari Rektor UPN “Veteran” Jakarta, Dr Anter Venus, M.A.Comm. Dalam sambutannya, Rektor UPNVJ berharap dan memberikan banyak pujian kepada mahasiswa dan fakultas yang telah mendedikasikan dirinya kepada universitas.

Acara dilanjut dengan laporan awal dari Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, dr. Ria Maria yang menyampaikan seluruh kegiatan yang telah diikuti oleh para mahasiswa berprestasi UPNVJ di tahun 2022. Pada Kaleidoskop tahun ini, sebanyak 1070 prestasi telah diukir oleh mahasiswa berprestasi UPNVJ. Hal ini tentu membuat bangga seluruh pimpinan universitas dan civitas akademika UPNVJ.

Rektor UPNVJ juga memberikan penghargaan kepada mahasiswa/I dan fakultas terbaik 2022 pada beberapa kategori, diantaranya Kategori Prestasi Mahasiswa (Presma Award) yang diberikan kepada tujuh mahasiswa terbaik masing-masing fakultas diantaranya Royal Eden More Silaban dari Fakultas Kedokteran, Mouva Putri Ramadhita dari Fakultas Hukum, Meisya Tri Utami dari Fakultas Ilmu Kesehatan, Kanaya Aisha Qur’ani Koraag dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Alifia Farah Shaffira dari Fakultas Ekoanomi dan Bisnis, Thariqhat Rama Putra dari Fakultas Ilmu Komputer dan Achmad Za’im Mudzaki dari Fakultas Teknik. Lalu Kategori Penyelenggaran Lomba Terbaik diraih oleh FEB dan FIKES, Kategori Fakultas dengan Prestasi Mahasiswa Terbanyak diraih oleh FIKES, FEB dan FISIP dan Juara Umum Kaleidoskop 2022 diberikan kepada juara bertahan tahun sebelumnya, yaitu FIKES.

Sumber foto: Humas UPNVJ

× Hubungi Kami