FisipUPNVJ-Jakarta, 6 November 2025. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) menyelenggarakan Rapat Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) FISIP 2025–2029 pada 4–6 November 2025 bertempat di Hotel Avenzel, Cibubur. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya FISIP UPNVJ untuk menyusun arah kebijakan strategis fakultas dalam lima tahun ke depan secara terarah, adaptif, dan berorientasi pada peningkatan mutu.
Dalam sambutannya, Dr. Azwar, M.Si., Wakil Dekan Bidang Akademik FISIP UPNVJ menyampaikan bahwa Renstra ini menjadi pedoman penting bagi seluruh unit kerja di lingkungan FISIP dalam menyusun program dan kegiatan yang sejalan dengan visi UPNVJ sebagai Kampus Bela Negara yang unggul, berkualitas internasional yang inovatif, berdaya saing dan beridentitas Bela Negara untuk pembangunan masyarakat Indonesia.
“Penyusunan Renstra 2025–2029 bukan hanya kegiatan administratif, tetapi merupakan proses refleksi dan penetapan arah masa depan fakultas agar lebih responsif terhadap dinamika sosial, politik, dan tantangan pendidikan tinggi,” ujar Wakil Dekan Bidang Akademik, FISIP UPNVJ.
Lebih jauh Dr. Azwar, M.Si., menyampaikan bahwa ke depan, FISIP sebagai lembaga pendidikan professional seharusnya menjalankan program-program yang sudah direncanakan dengan matang, sesuai dengan visi dan misi yang sudah ditetapkan.
“Seharusnya tidak ada lagi kegiatan-kegiatan yang muncul di tengah jalan tanpa perencanaan yang matang. Kegiatan yang dilaksanakan tanpa perencanaan atau kegiatan yang dilaksanakan bukan merupakan amanat dari rencana strategis yang sudah ditetapkan, pada dasarkan menunjukkan ketidakprofesionalan Lembaga,” tutup Dr. Azwar, M.Si., dalam sambutannya yang disampaikan di pada pembukaan acara.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pimpinan fakultas, ketua jurusan, koordinator program studi, kepala laboratorium, dan tim perumus Renstra. Selama tiga hari pelaksanaan, peserta terlibat aktif dalam serangkaian sesi seperti penyamaan persepsi Rencana Strategi Bisnis (RSB) universitas dan fakultas, diskusi kelompok, paparan tim perumus, serta finalisasi dokumen Renstra FISIP 2025–2029.
Salah satu sesi penting diisi oleh Prof. Dr. Dzuriyatun Toyibah yang membawakan materi bertajuk “Strategi Penyusunan Kebijakan dan Arah Strategis Fakultas”, memberikan perspektif akademik dan praktis dalam merancang kebijakan fakultas yang visioner dan implementatif.
Rangkaian kegiatan ditutup pada Kamis, 6 November 2025, dengan sidang pleno hasil penyusunan Renstra dan foto bersama seluruh peserta. Penutupan ini menandai komitmen bersama civitas akademika FISIP untuk mengimplementasikan Renstra 2025–2029 sebagai pedoman dalam mewujudkan fakultas yang unggul, berkarakter, dan adaptif terhadap perubahan zaman.

