FisipUPNVJ – Ditengah-tengah padatnya agenda Rapat Koordinasi Nasional yang diadakan oleh Asosiasi Perguruan Tinggi Ilmu Komunikasi (ASPIKOM) yang diadakan di Ambon pada tanggal 18-20 September 2024.

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (FISIP UPNVJ) menginisiasi untuk melakukan kerja sama dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pattimura (FISIP UNPATTI) di kediaman Gubernur Maluku setelah menghadiri undangan jamuan makan malam di kediamannya pada tanggal 19 September 2024 jam 20.00 WITA.

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dilakukan oleh Dekan FISIP UNPATTI yaitu Dr. Wahab Tuanaya, M.Si. dan Dekan FISIP UPNVJ, Dr. S. Bekti Istiyanto.

Wahab menyampaikan bahwa menyambut gembira inisiasi dari FISIP UPNVJ dan diharapkan kerja sama ini dapat menghasilkan implementasi kegiatan-kegiatan yang berguna dan bermanfaat bagi kedua belah pihak.

Bekti pun menyampaikan bahwa saat ini kuncinya adalah kolaborasi antar universitas. Kolaborasi antar universitas menjadi faktor kunci dalam upaya peningkatan kualitas dan pelaksanaan Tridharma untuk mendukung Perjanjian Kinerja (PK) dan Indikator Kinerja Utama (IKU).

Namun dikarenakan jarak yang memisahkan antara FISIP UNPATTI dan FISIP UPNVJ cukup jauh sehingga Wahab memberikan solusi untuk melakukan kerja sama sementara ini melalui virtual agar dapat efisiensi dari segi waktu dan biaya.

Kegiatan ini ditutup dengan foto bersama sebagai dokumentasi dan Wahab pun diakhir kegiatan ini mengharapkan bahwa FISIP UPNVJ dapat berkunjung lain kali ke FISIP UNPATTI begitu pula sebaliknya.

Tags:
× Hubungi Kami