FisipUPNVJ — Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta menggelar kegiatan pembekalan bagi calon wisudawan sebagai bentuk komitmen untuk mendukung proses transisi mahasiswa dari dunia akademik menuju dunia profesional. Bertempat di Auditorium FISIP, acara ini dihadiri oleh mahasiswa dari tiga program studi, yakni Ilmu Komunikasi, Ilmu Politik, dan Hubungan Internasional. Depok, 10 April 2025

Kegiatan pembekalan dilaksanakan dalam dua sesi berbeda. Sesi pagi diperuntukkan bagi mahasiswa dari program studi Ilmu Politik dan Hubungan Internasional, sedangkan sesi siang dihadiri oleh calon lulusan Ilmu Komunikasi. Pembagian ini dilakukan untuk memastikan penyampaian materi dapat berlangsung secara lebih fokus, intensif, dan relevan dengan kebutuhan masing-masing bidang keilmuan.

Acara secara resmi dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerja Sama dan Sistem Informasi, Musa Maliki, Ph.D. Dalam sambutannya, Musa menekankan bahwa lulusan perguruan tinggi saat ini harus siap menghadapi berbagai tantangan baru yang belum pernah dialami generasi sebelumnya, terutama perkembangan teknologi digital dan kecerdasan buatan (AI) yang mengubah cara kerja di banyak sektor.

“Dunia kerja tidak hanya menuntut penguasaan ilmu, tetapi juga adaptabilitas, kreativitas, dan kemauan untuk terus belajar. Kita hidup di era yang bergerak sangat cepat, dan hanya mereka yang mampu mengikuti perubahanlah yang akan bertahan dan berkembang,” ujar Musa. Ia juga mengingatkan pentingnya kesiapan mental dan emosional para lulusan untuk menghadapi lingkungan kerja yang kompetitif dan dinamis.

Sesi berikutnya diisi oleh laporan akademik yang disampaikan oleh Wakil Dekan I Bidang Akademik, Dr. Fitria Ayuningtyas. Dalam laporannya, Fitria menyampaikan data terkini mengenai jumlah lulusan FISIP, pencapaian akademik, lulusan terbaik, serta informasi penting mengenai tracer study yang menjadi bagian dari sistem penjaminan mutu pendidikan tinggi. Ia juga menyampaikan bahwa FISIP UPNVJ telah menyediakan beasiswa pascasarjana bagi alumi yang berminat untuk melanjutkan pendidikan di FISIP UPNVJ.

Untuk memperkaya wawasan calon wisudawan, FISIP menghadirkan dua narasumber berpengalaman dari kalangan praktisi dan profesional. Sesi pagi menghadirkan Fahd Pahdepie, seorang penulis, konsultan, sekaligus entrepreneur muda yang memilih untuk disebut sebagai story teller. Dengan gaya penyampaian yang komunikatif, Fahd membawakan materi bertema “Power, Story, dan Media” yang menggambarkan pentingnya pemahaman tentang struktur kuasa, kekuatan narasi, serta peran media dalam kehidupan sosial dan profesional.

Menurut Fahd, setiap individu harus menyadari bahwa dunia dibentuk oleh relasi kuasa, dan kemampuan untuk memahami serta menavigasi struktur ini menjadi kunci untuk bertahan dan sukses. Ia mencontohkan bagaimana teori relasi kuasa membantunya menyusun skripsi dengan sangat efisien. Dalam bagian kedua presentasinya, Fahd mengulas pentingnya narasi sebagai kekuatan utama dalam menggerakkan manusia. “Cerita adalah cara paling ampuh untuk membentuk memengaruhi orang lain, bahkan mengubah dunia,” tegasnya. Ia menutup dengan penjelasan tentang pentingnya memiliki panggung atau media. Media merupakan arena untuk mengamplifikasi ide. Ia juga menekankan bahwa mahasiswa wajib mempunyai media atau panggungnya sendiri. “Jika kita tidak punya panggung sendiri, kita hanya akan jadi figuran dalam cerita orang lain,” pungkasnya.

Sesi dilanjutkan dengan diskusi interaktif yang diwarnai pertanyaan kritis dari mahasiswa. Satu di antaranya menanyakan bagaimana cara mengembangkan karier lintas disiplin seperti yang dilakukan Fahd serta kemampuan apa yang dibutuhkan untuk itu. Pertanyaan ini dijawab oleh Fahd bahwa penguasaan soft skill, seperti kemampuan komunikasi menjadi kunci penting yang perlu dimiliki oleh mahasiswa untuk membantu mereka bisa berkarya di berbagai bidang. Sebagai apresiasi, Fahd memberikan buku kepada peserta yang aktif bertanya. Sesi pagi dilanjut dengan foto bersama dan pemberian sertifikat dan cendera mata dari panitia ke pembicara.

Sesi siang menghadirkan Kamal Rasyid, seorang announcer dan praktisi komunikasi publik dengan pengalaman panjang di dunia penyiaran. Dalam materinya, Kamal menyoroti pentingnya keterampilan public speaking sebagai salah satu kompetensi inti di dunia kerja. Berdasarkan berbagai studi, ia mengungkapkan bahwa ketakutan berbicara di depan umum masih menjadi tantangan besar bagi sebagian besar masyarakat.

“Padahal, kemampuan berbicara yang baik adalah kunci dalam membangun hubungan profesional, menyampaikan ide, hingga berelasi dalam kehidupan sehari-hari.” tutur Kamal. Ia membagikan tiga prinsip utama untuk berbicara di depan publik, yakni know who you are, know your audience, dan know what you want to say. Prinsip-prinsip tersebut membantu pembicara dalam membangun koneksi emosional dan intelektual dengan pendengar.

Kamal juga membagikan berbagai teknik praktis untuk membangun perhatian audiens, seperti penggunaan cerita personal, pertanyaan retoris, fakta mengejutkan, humor, hingga pemanfaatan media visual. Ia mengajak para calon lulusan untuk berani tampil dan tidak takut gagal.

Dalam sesi tanya jawab, Kamal menjawab berbagai pertanyaan dari peserta, salah satunya mengenai strategi menghadapi audiens dengan latar belakang yang beragam. Ia menekankan pentingnya menemukan titik temu atau benang merah yang menyatukan audiens, sehingga pesan dapat disampaikan secara inklusif dan tetap relevan.

Acara pembekalan ditutup dengan pembacaan janji alumni, sebagai simbol komitmen moral para lulusan untuk terus menjunjung tinggi nilai-nilai almamater, mengabdi kepada masyarakat, serta menjaga integritas dalam kehidupan profesional. Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan penampilan seni dari mahasiswa serta sesi foto bersama para narasumber dan pimpinan fakultas.

Melalui kegiatan ini, FISIP UPN “Veteran” Jakarta berharap para calon lulusan tidak hanya siap secara akademis, tetapi juga memiliki kesiapan mental, keterampilan sosial, dan wawasan profesional untuk menjadi agen perubahan di masyarakat.

foto bersama
× Hubungi Kami