FISIP UPNVJ – Sabtu 16 Februari 2019 telah dilaksanakan kegiatan Pembekalan Calon Wisudawan ke-62. Kegiatan ini dimulai dengan dilaksanakannya Sidang Senat Terbuka. Mengusung Tema Meraih Prestasi di Era Industri 4.0 dengan Semangat Bela Negara, Ketua Senat Dr. Kusumajanti dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini semata-mata bukan hanya acara perpisahan ataupun pelepasan para calon wisudawan namun merupakan pembekalan agar mereka siap menghadapi dunia kerja.
Kegiatan yang dilaksanakan di Auditorium FISIP UPNVJ dengan jumlah peserta 99 orang ini berlangsung dengan hikmat. Setelah sambutan yang diberikan oleh Ketua Senat, Wakil Dekan Bidang Akademik, Dra. Siti Maryam, M.Si membacakan KEP Yudisium disertai dengan pemberian KEP dan Sertifikat oleh Ka.Prodi (Azwar, M.Si untuk Prodi Komunikasi dan Afrimadona, Ph.D mewakili Prodi Hubungan Internasional).
Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Stefanie Agustin, perwakilan dari Calon wisudawan dengan IPK 3.95. Kegiatan ditutup dengan doa yang dibacakan oleh Solihin.
Puncak acara yang berlangsung pukul 08.00 ini adalah dengan Pembekalan yang disampaikan oleh Alumni FISIP UPNVJ angkatan 2011, Fajar Fazriansyah, S.IKom. Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama oleh peserta dengan pembicara dan para wakil dekan.