Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik

FISIP UPNVJ – Memasuki Bulan Ramadhan, hampir semua orang saling berlomba-lomba untuk menebarkan kebaikan dimanapun dan dengan cara apapun. BEM FISIP UPN “Veteran” Jakarta selaku wadah bagi mahasiswa untuk menuangkan semua aspirasi dan kontribusinya untuk masyarakat, khususnya para mahasiswa mengadakan acara FISIP CARE 2019 dengan tujuan untuk menjadi salah satu agen kebaikan di Bulan Ramadhan ini.

fisip_care_6.png

FISIP CARE 2019 yang digelar pada hari Kamis, (23/5) di Lapangan Rektorat UPN “Veteran” Jakarta bekerjasama dengan mata kuliah Kewirausahaan menyediakan 20 stand bazar yang dapat dikunjungi oleh para mahasiswa ataupun para staf UPNVJ. Mufti, selaku Ketua BEM FISIP UPNVJ merasa bahwa mahasiswa FISIP kurang memiliki jiwa sosial sehingga acara FISIP CARE 2019: Charity Event ini perlu diadakan. “Untuk melatih sikap responsif mahasiswa dalam kegiatan sosial, soalnya saat ini kesadaran sosial mahasiswa mulai berkurang” kata Mufti dalam sambutannya.

fisip_care_4.png

Turut hadir Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Anter Venus, MA, Comm yang memberikan sambutannya dalam acara tersebut. “Saya mewakili Rektor sangat senang melihat kegiatan pada hari ini, karena kegiatan kewirausahaan sangat penting. Semoga bisa dilanjutkan dan dikembangkan” tutur Venus.

Selain Venus, salah satu dosen pengampu mata kuliah Kewirausahaan juga hadir untuk menilai sejauh mana keberhasilan mahasiswa dalam berwirausaha. Yuliani Widianingsih, SS., M.Si. melihat tantangan bagi para lulusan saat ini adalah adanya ketidakseimbangan antara jumlah lapangan kerja yang lebih sedikit dan jumlah lulusan yang semakin banyak. “Kondisi pasar politik ekonomi kita sudah menjadi pasar bebas dan mengglobal, hal ini menuntut mahasiswa untuk kreatif dalam berbagai bidang agar tidak menjadi sampah masyarakat dan dapat membela negara kita” tambah Yuliani.

fisip_care_3.png
fisip_care_5.png

Selama acara berlangsung, beberapa Ormawa UPN “Veteran” Jakarta juga turut memeriahkan dengan berbagai aksi yang ditampilkan, seperti penampilan band musik dari BEM UPNVJ dan pembacaan ayat suci Al-Quran dari UKM Uswah UPNVJ. Kolaborasi stand bazar dan penampilan kreatif dari mahasiswa ini pun mendapatkan apresiasi dari mahasiswa yang terlihat dari semakin banyaknya mahasiswa yang hadir. Hasilnya, diharapkan BEM FISIP UPNVJ dapat mengumpulkan dana yang cukup untuk didonasikan ke desa Cibunian, Bogor pada bulan Juli mendatang. “Donasi meliputi pengadaan tempat dan pengelolaan sampah, perbaikan taman baca dan penambahan buku, serta kegiatan belajar mengajar” ungkap Mufti.

fisip_care.png

× Hubungi Kami