FISIP UPNVJ – Dalam rangka mempersiapkan pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan dan mengikuti dinamika keilmuan, Program Studi S1 Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UPN Veteran Jakarta (FISIP UPNVJ) melaksanakan kegiatan ilmiah berupa Kegiatan Pemetaan Mata Kuliah. Kegiatan ini dimaksudkan untuk melihat dan meninjau kembali kurikulum yang telah dimiliki oleh Prodi S1 Ilmu Komunikasi FISIP UPNVJ. Kegiatan ini dilaksanakan pada 31 Agustus – 2 September 2022 bertempat di The Margo Hotel Depok.
Kegiatan ini menjadi forum bagi Dosen Prodi S1 Ilmu Komunikasi untuk mendiskusikan dan penyampaian gagasan dalam pengembangan keilmuan, serta menjadi pengembangan dan peninjauan ulang kurikulum Prodi S1 Ilmu Komunikasi FISIP UPNVJ. Kegiatan ini dihadiri oleh narasumber Pepen Arifin, Ph.D dari Institut Teknologi Bandung, Wawan Budi Darmawan dari Universitas Padjadjaran, dan Anna Agustina, Ph.D dari ASPIKOM. Peserta pada acara ini adalah Dosen Prodi Ilmu Komunikasi FISIP UPNVJ. Acara ini menggunakan dipa Hibah PPKKM Prodi S1 Ilmu Komunikasi dalam rangkat pengembangan kegiatan MBKM.