Fakultas Ilmu Sosial & Ilmu Politik

FISIP UPNVJ – Sabtu, 1 November serta Minggu, 2 November 2022 lalu HIMAIKOM UPN Veteran Jakarta telah usai mengadakan program kerja ospek jurusan atau biasa disebut dengan Commnextion (Communication to the Next Generation), yang merupakan rangkaian acara tahunan untuk menutup rangkaian penerimaan mahasiswa baru di UPN Veteran Jakarta sekaligus sebagai ajang untuk memperkenalkan program studi serta sebagai ajang perkenalan antar sesame mahassiswa baru. Acara Nagata Berdendang diadakan di Aula Bhinneka Tunggal Ika UPN Veteran Jakarta dan dihadiri setidaknya 300 lebih mahasiswa/i baru Program Studi Ilmu Komunikasi. 

Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB yang diawali dengan pembukaan serta sambutan dari Kepala Program Studi, Ketua HIMAIKOM, serta Project Officer Commnextion 2022. Dilanjutkan dengan acara utama yakni pemaparan materi terkait bidang-bidang yang sesuai dengan peminatan Program Studi Ilmu Komunikasi pada hari pertama. Materi tersebut disampaikan oleh berbagai narasumber yang sudah ahli di masing-masing peminatan, rangkaian ini juga disambung dengan sesi tanya jawab agar mahasiswa baru semakin mengenal program studi nya dengan baik. Dihari selanjutnya sekaligus acara puncak Commnextion 2022, rangkaian acara yang dilakukan ialah pemberian penghargaan atas tugas-tugas terbaik sekaligus penampilan dari mahasiswa/I baru maupun mahasiswa/I semester lanjut yang semakin meriah karena seluruh panitia maupun mahasiswa baru saling berinteraksi. Kegiatan Commnextion berakhir pada hari Minggu, 2 November 2022 pukul 12.00 WIB dan di akhiri dengan penampilan salah satu mahasiswa semester 5. (Sumber: HIMAIKOM FISIP UPNVJ)

× Hubungi Kami