FISIP UPNVJ – Universitas UPN “Veteran” Jakarta sukses menyelenggarakan acara prestisius, Nasional Essay Competition, yang khusus diadakan untuk merayakan dan memperkuat kesadaran akan pentingnya lingkungan berkelanjutan di Indonesia. Kompetisi ini berhasil menarik minat para mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di seluruh nusantara untuk menggali potensi dan ide kreatif mereka dalam menghadapi tantangan lingkungan di era modern.
Kompetisi ini mendorong peserta untuk menyampaikan gagasan inovatif dalam bentuk esai yang membahas isu-isu lingkungan, perubahan iklim, dan upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk mewujudkan pembangunan berkelanjutan di tanah air.
Salah satu peserta yang berhasil mencuri perhatian dewan juri adalah mahasiswa Fakultas Sosial dan Politik Universitas UPN “Veteran” Jakarta, Syifa Annisa Yaniar. Dengan pengetahuan mendalam tentang isu-isu lingkungan dan semangat untuk memberikan kontribusi nyata bagi keberlanjutan Indonesia, Syifa berhasil mencatatkan namanya sebagai juara peringkat tiga dalam Nasional Essay Competition.
Syifa Annisa Yaniar, berhasil meraih posisi juara peringkat tiga. Keberhasilannya ini didukung oleh esainya yang berjudul “Elektrifikasi Transportasi Hijau: Peran Motor dan Mobil Listrik Dalam Mengatasi Krisis Perubahan Iklim. “Dalam esainya, Syifa Annisa Yaniar mengulas secara mendalam tentang tantangan perubahan iklim yang dihadapi Indonesia dan kontribusi besar dari sektor transportasi dalam menghasilkan emisi gas rumah kaca. Dia menyajikan argumentasi yang kuat tentang perlunya beralih dari kendaraan berbahan bakar fosil ke kendaraan berbasis listrik guna mengurangi dampak negatif transportasi terhadap lingkungan.