FisipUPNVJ– Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPN ”Veteran” Jakarta) Kedatangan Tamu dari PRCA Indonesia Network pada Kamis, 12 Oktober 2023. Pertemuan ini bertujuan untuk membahas sinergi antara dunia pendidikan dan industri komunikasi dalam mempersiapkan lulusan yang siap kerja pada hari Kamis,12 Oktober 2023

Dalam pertemuan tersebut, konsultan PRCA memberikan masukan terkait kurikulum di Fisip UPN ”Veteran” Jakarta. Mereka menilai bahwa kurikulum di Fisip UPN ”Veteran” Jakarta perlu disesuaikan dengan kebutuhan industri saat ini.

“Kurikulum di Fisip UPN”Veteran” Jakarta perlu lebih fokus pada keterampilan praktis, seperti membuat press release, media monitoring, dan media relations,” ujar Harry Tumengkol, Co-founder and Partner dari Image Dynamics

Selain itu, konsultan PRCA juga mendorong Fisip UPN ”Veteran” Jakarta untuk meningkatkan kerja sama dengan industri. Kerja sama ini dapat dilakukan melalui program magang, seminar, dan workshop.

“Kerja sama dengan industri penting untuk memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa,” ujar Yani Hendrayani, Ph.D. selaku Ketua GKM Fisip UPN ”Veteran” Jakarta.

Dekan Fisip UPN ”Veteran” Jakarta, Dr. S. Bekti Istiyanto, menyambut baik masukan dari konsultan PRCA. Dia mengatakan bahwa Fisip UPN ”Veteran” Jakarta akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas lulusan.

“Kami akan terus melakukan evaluasi kurikulum dan meningkatkan kerja sama dengan industri,” ujar Dr. Zainal Abidin , S.I.Kom., M.I.Kom. -AEA-

× Hubungi Kami