FisipUPNVJ – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) menggelar Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) pada Kamis, 4 Juli 2024 di Ruang Rapat Dekanat. Rapat yang dihadiri oleh Dekan, Wadek 1, para Ketua Jurusan, Koordinator Program Studi S1, serta berbagai pejabat lainnya, membahas berbagai persiapan penting menjelang semester ganjil tahun ajaran 2024/2025.

Wakil Dekan 1 FISIP, Fitria Ayuningtyas, memaparkan beberapa poin penting terkait persiapan perkuliahan. Salah satunya adalah ploting mata kuliah yang masih dalam proses, kecuali untuk program S2 Ilmu Komunikasi yang sudah siap. Selain itu, Fitria juga mengungkapkan bahwa Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Digital akan segera diimplementasikan secara penuh, dengan target 50% telah tercapai saat ini. Perkuliahan semester ganjil akan dimulai pada 19 Agustus 2024, dengan dosen tamu diharapkan mengajar secara offline.

“Rapat persiapan perkuliahan akan diadakan pada 30 Juli di Laboratorium Diplomasi, mengundang seluruh dosen untuk memastikan semua persiapan berjalan lancar,” ujar Fitria.

Dekan FISIP, S. Bekti Istiyanto, menekankan pentingnya memenuhi standar dari Kementerian Keuangan terkait penggunaan anggaran, termasuk keharusan adanya narasumber dari luar dalam setiap jamuan makanan. Bekti juga menyoroti beberapa isu infrastruktur, seperti permintaan sarana dan prasarana (sarpras) baru, termasuk CCTV dan penggantian AC, yang akan segera dipenuhi.

Ketua Gugus Kendali Mutu (GKM), Yani Hendrayani, menekankan pentingnya kolaborasi antara prodi dan GKM dalam mempersiapkan dokumen fakultas untuk Audit Mutu Internal (AMI). “Proses pengesahan dokumen massal segera dilakukan dalam tenggat waktu maksimal 7 hari,” ujarnya.

Rapat ini juga menghasilkan beberapa rencana tindak lanjut, termasuk persiapan AMI pertama yang akan dilaksanakan pada 8 Juli dan pemusatan kegiatan revisi kurikulum pada 15 Juli di Laboratorium Diplomasi.

Dengan berbagai persiapan dan inovasi yang telah direncanakan, FISIP UPNVJ siap menyambut semester baru dengan optimisme dan komitmen tinggi untuk memberikan pendidikan terbaik bagi mahasiswa.

RTM 4 juli 2024
Tags:
× Hubungi Kami