FISIP UPNVJ – FISH merupakan akronim dari FISIP HELP yang mana FISH merupakan wadah untuk meringankan beban keluarga mahasiswa FISIP yang terkendala untuk membayar UKT dan terkena musibah. Pada FISH 2.0 kami menggagas acara dengan mengadakan Charity Match dan membuka donasi melalui online. Charity Match sendiri merupakan pertandingan futsal dengan peserta ORMAWA FISIP UPNVJ. Charity Match berjalan di hari Jumat, 04 Agustus 2023 yang bertempat di Lapangan Basket UPN Veteran Jakarta. Sedangkan donasi online dilakukan dari tanggal 01 Agustus – 06 Agustus 2023. Pada FISH 2.0 dana terkumpul dari beberapa sumber yaitu kas BEM FISIP UPNVJ, donasi secara
luring dan daring serta pemberian bantuan dari Sahabat Polisi.
Dana yang terkumpul padaFISH 2.0 yaitu Rp. 2.710.000,00. Lalu, kami memakai dana sebesar Rp. 402.695,00 untuk membeli perlengkapan guna kelangsungan dan kesuksesan acara FISH 2.0. Acara FISH 2.0 yaitu Charity Match berjalan dengan lancar dan sukses. Dengan melalui koordinasi yang dilakukan dengan seluruh perwakilan Himpunan Mahasiswa (HIMA) seluruh dana ini disalurkan kepada tiga Himpunan Mahasiswa yaitu HIMAPOL, HIMAIKOM, dan HIMAHI dengan membagi dana tersebut menjadi tiga yaitu sebesar Rp. 769.101,67. Hal ini dikarenakan jumlah masing-masing prodi dalam yang terdaftar di dalam Google Form hampir sama.
Adapun HIMASIFO yang tidak mendapatkan dana ini dikarenakan dalam Google Form yang dibuat oleh ADKESMA BEM FISIP tidak terdapat mahasiswa program studi Sistem Informasi yang terkendala dalam pembayaran UKT, sehingga dengan demikian dengan hasil koordinasi yang dilakukan dengan perwakilan anggota HIMASIFO maka HIMASIFO tidak mendapatkan pembagian hasil dana tersebut.